Mahasiswa Bimbingan Konseling Angkatan 2018 menghadirkan sebuah pembelajaran pentingnya mempersiapkan pernikahan melalui “Webinar Nasional Pra-Nikah”. Melalui webinar ini kami membahas seputar obrolan atau komunikasi pra nikah bagaimana memantapkan rasa ingin menikah dengan kesiapan mental dan psikis yang optimal, targetnya membuat semua audiens dapat menentukan bahwa dirinya memang sudah siap atau baru hanya ingin saja. Sehingga untuk yang baru hanya ingin menikah dengan melakukan komunikasi pranikah ini dapat memantapkan kesiapan mereka dalam menuju kejenjang yg lebih serius.
Webinar ini dihadiri oleh 3 orang pemateri dengan latar belakang kehidupan yang berbeda. Perbedaan ini bertujuan agar sudut pandang pernikahan tidak hanya berasal dari satu titik, tapi bisa berasal dari banyak sudut kehidupan. Topik yang dibahas untuk webinar ini adalah: — Bapak Nefri Andra Saputra, S.Psi, I., M.Pd. Selaku Pemateri 1 yang fokus pembahasannya mengenai Defenisi dan pentingnya menikah serta hal yang harus disiapkan sebelum menikah (kesiapan menghadapi konflik dan penyelesaiannya)
– Ibu Diah Utaminingsih S.Psi., M. A, Psi.
Selaku Ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Lampung Sekaligus salah satu Pemateri yang fokus pembahasannya mengenai Psikologis Pra Nikah.
– Rizky Ayu Adinda Khairunisa
Selaku mahasiswi bimbingan dan konseling unila angkatan 2018, yang fokus pembahasannya mengenai komunikasi pranikah (apa saja yang harus dibahas secara detail sebelum melangsungkan kejenjang yang lebih serius).
Webinar ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 Juli 2021 melalui media Zoom. Webinar ini dihadiri oleh Bapak Dr. Riswandi, M.Pd., selaku Ketua Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP Universitas Lampung dan Ibu Dr.Riswanti Rini, M.Si. Selaku Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan, dan Alumni FKIP Universitas Lampung.
Target peserta dalam acara tersebut awalnya hanya dibatasi untuk 500 peserta, namun berkat antusias peserta yang sangat besar kami menambah kapasitas mencampai 1000 peserta. Sampai ditutup link pendaftaran, tercatat ada 800++ peserta yang mendaftar. Semua peserta berasal dari seluruh indonesia.